Pengikut

Senin, 08 April 2013

setelah sekian lama....

baiklah..aku kembali..
statusku telah berubah.. dr gadis menjadi seorang istri.
tak banyak yg dapat kuceritakan..semuanya berjalan apa adanya lancar meski kadang kerikil mencungkil.

aku tak lagi mengajar, suamiku memintaku berhenti bekerja. meski akhirnya ia (mungkin) menyesal dengan pintanya yang itu.
sedang aku, hanya berusaha bersabar atassemua yang telah terjadi. ke plin plan nan suami memupus semua mimpi dan harapanuku. well yaa..paling tdk aku telah berusaha menjadi istri yang baik baginya, bagi rumah tangga kami.
hey, kalian belum mengenal suamiku kan..
baiklah..akan kuceritakan sedikit tentang dia.
suamiku, adalah orang yg kerap kutulis dalam simbok d blog ini, masi ingat pigura berkelabu?? yaa..aku menuslis tentang diam nya seorg lelaki, lelaki yg sekarang menjadi suamiku.
kalian tau, hingga skrg pun ia masi kerap diam, diam yg enntah sampai kapan dapat ku mengerti maknanya :(
diam yg terkadang membuatku kecewa. ia tak banyak bicara, namun sekali bicara aku harus menuruti semua titahnya.
ia teman sekolahku dulu, aku mengenalnya sejak kelas 1 SMA, namun baru mulai akrab ketika kuliah. karena pada masa itu kami kerap mengadakan acara kumpul bersama alumni tiap lebaran.
pada masa sekolah, aku tak terlalu memperhatikannya, hanya saja aku mulai memperhatikannya ketika kami duduk di kelas3 SMA. ia lelaki yang aneh menurut ku saat itu, ia pintar namun tak pernah menunjukkan kepintarannya, orang tuanya kaya, namun ia tak pernah sombong dnegan kekayaan orang tuanya, ia manis namun ia tak pernah cari perhatian dhadapan teman kami yang perempuan, ia sungguh sederhana. aku menyukai lelaki seperti itu. santun dan penuh kesederhanaan. namun, ia terlalu pendiam, setidaknya begitu mennurutku, karena sejak sekolah hingga kami kuliah ,nyaris tak pernag ada komunikasi yg berarti antara kami. hanya obrolan basa basi sapaan yg biasa..bahkan sangat biasa.
dulu pernah aku mencoba membuka obrolan percakaapan dengannya, tentang musik tentu saja, karana ku tau kami menyukai gnere musik yg sama, cemen song (istilah ini ia yg berikan). namun usahakupun sia-sia, ia tetap dengan diamnya, tak banyak bicara. aku pun jengah, lelah dnegan usaha ku sendiri. hingga tahun-tahun reuni kami pun tetap sama..diam dan sapaan sekedarnya saja.
namun semua berubah, ketika kmi berdua mulai mampu membuka komunikasi.
entah siapa yang memula, mungkin aku memberi angin dan ia mulai berani. kami berhubungan intens dlm komunikasi yg benar-benar tak ku sangka.
hingga dalam rentang waktu yg lama, kmi mulai dekat, berusaha mengenali pribadi masing2, mengenali diri masing2, dan berusaha menyayangi satu sama lain.
selanjutnya, kami memutuskan untuk menikah, hidup bersama (meski sekrg masi terpisah jarak).
aku mencintanya, dan (mungkin) ia mencintaku.
ia mmg tak pernah menjanjikan keindahan, kemegahan, ataupun kemewahan, namun aku menerimanya.. karena aku pun tak bgtu suka dgn hal-hal yng kutuliskan td di atas. aku mengingnkan kehidupan yang biasa, karena sebenarnya hdiup berdua dngnya telah menjadi hal yg luar biasa bagiku.
pernikahan kami telah memasuki bulan kelima, banyak yg berubah. dia berubah, akupun berubah.
mungkin kami masi harus beradaptasi dengan status baru kmi. mungkn kami masi harus bnyk belajar dalam berumah tangga.
dan mungkn kami memang harus terpisah untuk saat ini (yg ntah smpi kapan)
atau memang kami ditakdirkan menikah untuk hidup terpisah selamanya?? ntahlah.. aku tak mampu memikirkannya.
sekarang, aku masi terus belajar dna berusaha menerima keadaan. meski kadang logika dan perasaanku tak mampu menerimanya.
menerima keadaan ini, situasi ini, yang ia maupun aku tak tau sampai kapan akan menemui ujungnya.
baiklah, kusudahi dulu ceritaku hari ini...
selamat siang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar